Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Ticker

6/recent/ticker-posts

Danrem 084/BJ Bacakan Amanat Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman


Surabaya, Pojok Kiri
Danrem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Widjanarko, S.Sos bertindak selaku inspektur upacara bendera tujuh belasan, yang bertempat di lapangan upacara Makorem 084/BJ jalan Ahmad Yani No.1 Surabaya, Jumat (17/6/2022).
Hadir di upacara tersebut pasukan peserta upacara terdiri dari kelompok Pamen, Pama, Korsik, Balak Korem 084/BJ dan Kodim Jajaran wilayah Surabaya Bintara/Tamtama dan PNS. 

Danrem 084/BJ, Brigjen TNI Widjanarko membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan setinggi tingginya atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukan oleh seluruh Prajurit dan PNS Angkatan Darat dalam menjalankan berbagai tugas yang diamanatkan oleh Negara.

“Saat ini kita sudah memasuki akhir semester I dan akan memasuki semester II Ta 2022, perlu saya ingatkan kembali, penting kiranya bagi pejabat pembuat komitmen (PPK) untuk mengevaluasi program program yang telah di laksanakan dan merencanakan secara pasti program yang belum dilaksanakan semester II Ta 2022 sehingga mendapatkan hasil yang maksimal dan dapat di pertanggung jawabkan,” kata Kasad dalam amanatnya, dibacakan Danrem Danrem 084/BJ, Brigjen TNI Widjanarko.

“TNI AD akan menyelenggarakan event ‘Kompetisi liga Santri’ yang bekerja sama dengan PSSI yang diikuti oleh seluruh pondok pesantren yang ada di Indonesia. Untuk itu para Komandan kewilayahan hendaknya dapat mendukung kegiatan tersebut agar berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” lanjutnya. (and)