Pasuruan, Pojok Kiri
PT Rizky Megatama Sentosa berdiri pada tanggal 25-01-2007dan pada hari rabu (25-01-2023), Owner PT Rizky Megatama Sentosa Bapak H Rochmawan menyelenggarakan anniversary ke 16 berdirinya Perusahaan miliknya sekaligus tasyakuran istri tercinta Ibu Hj Ika Faldianita ke 40.
Proses pelaksanaan giat tersebut disentralkan pada area perusahaan yang berada di dusun Bulu desa Bulusari kecamatan Gempol kabupaten Pasuruan. Acara dimulai jam 09.00 wib - selesai dan para pihak yang turut hadir antara lain rekanan sesama pengusaha, Jajaran Dan Dim ,Polres kabupaten Pasuruan, Forkompimcam Gempol beserta jajaran , kepala desa Bulusari beserta jajaran dan semua karyawan dengan hiburan OM Adella .
Acara anniversary ke 16 PT Rizky Megatama Sentosa dan tasyakuran Ibu Hj Ika Faldianita ke 40 diselenggarakan dengan sederhana tapi terkesan meriah penuh berkah dan barokah.
Ketika acara masih berlangsung tim media harian merdeka post menemui HM Atim kepala pelaksana teknis kewilayahan dusun Blimbing desa Bulusari kecamatan Gempol kabupaten Pasuruan untuk meminta komentar, menjelaskan bahwa Bapak H Rochmawan itu adalah sosok pengusaha sukses asli pribumi dari dusun Bulu desa Bulusari dan beliau mempunyai jiwa sosial yang sangat tinggi kepada warga desa Bulusari juga sekitarnya bahkan beliau suka sekali berbagi bahagia dengan warga desa Bulusari dan sekitarnya terutama kepada warga yang kurang beruntung.
Dan atas segala kebaikan dan ragam jariyah yang telah diberikan oleh beliaunya, warga desa Bulusari selalu mendoakan kepada bapak H Rochmawan sekeluarga selalu diberikan oleh Allah barokah umur dan sehat, dilancarkan segala urusan dan usaha,kian dilimpahkan rejekinya dan selalu terjaga terbimbing oleh Allah pada sisi Sakinah Mawaddah War Rachmah HattaL Jannah dalam rumah tangga pada bingkai Iman dan taqwa.amin , Tuturnya!!!.
(Fii/yus).